Showing posts with label gorengan. Show all posts
Showing posts with label gorengan. Show all posts

Cara Membuat Bakwan

Bakwan sayuran yang dijual di kaki lima seringkali kurang sehat karena menggunakan minyak bekas pakai berkali-kali dan belum tentu menggunakan bahan-bahan yang bersih. Walaupun agak repot, tidak ada salahnya bagi Anda untuk membuat bakwan sayuran sendiri untuk keluarga di rumah. Selain lebih sehat, bakwan sayuran buatan sendiri tentu lebih nikmat karena Anda bisa menakar sendiri bumbunya.

Penasaran bagaimana cara membuat bakwan sayuran dan tauge yang sehat? Berikut adalah tipsnya:
1.    Cuci bersih tauge
2.    Cuci sayuran lainnya seperti wortel, bunci, dan kol, lalu potong-potong halus.
3.    Campurkan telur ke dalam irisan sayuran dan tauge, lalu aduk hingga rata. Masukkan tepung terigu dan tepung tapioka, lalu aduk rata hingga membentuk adonan kental.
4.    Campurkan bumbu halus seperti bawang merah, bawang putih, cabai, ketumbar, merica, dan garam ke dalam adonan bakwan. Aduk-aduk terus hingga rata. Agar makin nikmat, tambahkan sedikt bumbu Royco rasa sapi atau ayam.
5.    Panaskan wajan dengan minyak goreng. Masukkan 3 sendok makan adonan bakwan ke dalam wajan. Bentuk adonan hingga pipih seperti bakwan. Agar bakwan tidak saling menempel, hindari memasukkan terlalu banyak adonan ke dalam wajan sekaligus.
6.    Goreng bakwan sampai berwarna kecokelatan dan jangan sampai bakwan gosong. Agar matang merata, bolak-balik kedua sisi bakwan dan masak hingga kurang lebih 2 menit.

Angkat dan sajikan bakwan sayuran dan tauge ini dengan cabai rawit, saus sambal, ataupun saus tomat. Selamat mencoba.

Sumber:
http://www.indochinekitchen.com/recipes/vegetable-fritter/
http://www.sbs.com.au/food/recipe/4451/Indonesian_vegetable_fritters/search/true